Menggunakan ALELEON Supercomputer via Terminal

Dari ALELEON by EFISON

Revisi sejak 4 Juni 2024 15.15 oleh WilsonLisan (bicara | kontrib) (formatting bullet point)

Sbatch Terminal.png

Halaman ini menjelaskan tutorial menggunakan ALELEON Supercomputer via terminal.

Standar Kompetensi dan Persetujuan Prefix

  1. Tutorial ini mengasumsikan user dapat mengoperasikan terminal Linux.
  2. Simbol $ menandakan perintah terminal, bracket [ ] menandakan parameter input.
$ command [input-user]

Login SSH

Langkah Login SSH ALELEON Supercomputer
1
Aktifkan koneksi jaringan VPN ALELEON Supercomputer.
2
Gunakan software shell preferensi user.
  • Lakukan login ke Login Node dengan kredensial berikut:
Kredensial Login Node Utama
Username dan password Diberikan oleh admin EFISON
Host untuk user Windows / MacOS aleleon.hpc
Host untuk user Linux 10.192.50.10
Nomor port 22 (default)
Contoh login via terminal:
  • User Windows & MacOS -> $ ssh [username]@aleleon.hpc
  • User Linux -> $ ssh [username]@10.192.50.10
Login Node ALELEON Supercomputer mendukung SSH X11:
User OS Metode
Windows Admin merekomendasi software MobaXTerm Home Edition
MacOS $ ssh -Y [username]@aleleon.hpc
Linux $ ssh -X [username]@10.192.50.10
Berikut kredensial Login Node backup ketika yang utama down:
Kredensial Login Node Backup 1
Username dan password Diberikan oleh admin ALELEON
Host untuk user Windows / MacOS aleleon3.hpc
Host untuk user Linux 10.192.50.13
Nomor port 22 (default)
Kredensial Login Node Backup 2
Tanpa GPU sehingga tidak dapat compiling / install package GPU
Username dan password Diberikan oleh admin ALELEON
Host untuk user Windows / MacOS aleleon2.hpc
Host untuk user Linux 10.192.50.12
Nomor port 22 (default)

Selamat Datang di Login Node

Login SSH membawa user masuk ke Login Node selaku front-end sistem. User dapat melakukan serangkaian kegiatan berikut pada Login Node.

Keterangan:
  • Semua kegiatan ini tidak mengurangi Kredit Core Hour user.
  • Dimohon untuk tidak menjalankan komputasi selain compiling di Login Node karena mempunyai spesifikasi terbatas dan akan mengganggu user lainnya.
  • Admin EFISON berhak memberikan peringatan kepada user atau menghentikan program user yang memakan semua resources Login Node dalam waktu lama.
No Kegiatan
1

Manajemen File

User dapat melakukan kegiatan manajemen data pada direktori HOME.

2

Melihat Sisa / Penggunaan Core Hour

Untuk akun perseorangan jalankan perintah:

$ sausage

Untuk akun institusi ikuti petunjuk khusus dari admin.

3

Mengakses Software dan Compiling

4

Menjalankan Job Komputasi

Support dan Laporan Kendala Penggunaan

Apabila terdapat masalah teknis dalam menggunakan ALELEON Supercomputer, silahkan lapor dengan klik gambar berikut ini.

Wiki-pelaporankendala.jpg

Apabila butuh support lainnya, hubungi admin melalui email:

support@efisonlt.com